03

ISTILAH BIOLOGI

PENGERTIAN ISTILAH BIOLOGI

biologi berasal dari bahasa Yunani, yaitu dari kata BIOS dan LOGOS
BIOS = kehidupan
LOGOS = ilmu
           jadi Biologi adalah cabang ilmu pengetahuan yang mempelajari kehidupan, Dalam bahasa indonesia sering kali di sebut dengan istilah  ''ilmu hayat''.
dalam ilmu ini di pelajari segala hal yang berhubungan dengan mahluk hidup ,mulai dari bentuk yang sederhana yakni virus dan bakteri, sampai pada bentuk rumit yakni hewan bertulang punggung dan tumbuhan( manusia di masukan k dalam glongan hewan). zat-zat penyusun mahluk hidup, zat-zat yang di butuhkan hidup dan segala hal yang ada kaitannya dengan organisme dan lingkungannya.

Mengapa kita mempelajari Biologi?

Kita mempelajari biologi, karena berguna untuk:
- Mengenal susunan tubuh manusia sendiri agar tahu bagaimana memelihara diri agar sehat dan bagai mana cara menyembuhkan kalau jatuh sakit
- Mengenal mahluk di sekeliling, yang langsung tak langsung ada kaitan dengan kehidupan manusia
- Mengambil perbandingan terhadap berbagai fenomena kehidupan mahluk, sehingga dapat di pakai sebagai pembantu memecahkan masalah yang timbul pada tubuh manusia atau alam kehidupannya.
- Bahan atau objek dlam biologi ikut menunjang perkembangan ilmu dan teknologi demi meningkatkan kesejahteraan umat manusia.
        Lewat Biologi orang dapat meningkatkan produksi serta mutu suatu bahan makanan atau obat( bibit unggul atau mikroba penghasil anti biotika), penyinaran, teknik rekayasa genetik, pengendalian populasi dan sebagainya.merupakan beberapa cara untuk meningkatkan nilai kehidupan,

PEMBAGIAN BIOLOGI
Biologi di bagi atas 2 bagian besar
1. Botani adalah mengenai ilmu tumbuhan
2. Zoologi adalah mengenai ilmu hewan

       Tiap bagian besar ini atau merupakan gabungan kedua nya, di bagi-bagi lagi atas cabang-cabang ilmu sebagai berikut :
1. Morfologi : ilmu tentang susunan dan bentuk luar tubuh organisme, biasanya di bidang botani.
2. Anatomi : ilmu tentang alat atau organ
3. Sitologi/ biologi sel  :  ilmu tentang sel dan perilakunya.
4. Histologi : ilmu tentang jaringan suatu organ
5. Embriologi : ilmu tentang pertumbuhan dalam kandungan( dari telur hingga embrio)
6. Fisiologi : ilmu tentang fungsi atau fiil alat tubuh( proses dan kegiatan yang terjadi dalam tulang ).
7. Genetika : ilmu keturunan ( pewarisan )
8.Ekologi : ilmu hubungan timbal balik antara mahluk hidup dan lingkungannya.
9. Evolusi : ilmu perubahan mahluk berdasarkan perubahan lingkungan secara geologis, meteorologis dan astronomi
10. Mikrobiologi : ilmu jasad renik (mikroba) yang terdiri dari virus, bakteri, jamur dan beberapa ganggang( mikroba tumbuhan )
11. Farasitologi : ilmu hewan parasit terdiri dari Protozoa,Cacing dan Anthropoda
12. Patologi : ilmu penyakit, baik hewan ternak, tumbuhanmaupun manusia.
13. Sistematik (taxonomi) :  ilmu klasifikasi mahluk hidup.
14. Palaeontologi : ilmu kehidupan MH di masa lampau berdasarkan petunjuk fosil.
15. Radiobiologi : ilmu pengaruhnya bahan radioaktif terhadap tubuh mahluk hidup.

TEORI ASAL USUL KEHIDUPAN

Ada 3 teori asal usul kehidupan di bumi yaitu :
1. Abiogenesis
2. Biogenesis
3. Evolusi kimia
4. Evolusi biologi

1. Abiogenesis( teori Generatio Spontanea)
   Aristoteles ( 384-322 M) berpendapat bahwa mahluk hidup berasal dari benda mati, seperti pada lumpur/ tempat busuk bisa muncul ulat yang sebelumnya tidak ada dan ulat tersebut akan tumbuh jadi lalat atau nyamuk
JHON NEEDHAM (1713-1781)
Mendukung Generatio Spontanea. Ia mengisi beberapa gelas dengan kaldu daging kemudian di sumbat rapat lalu di panaskan dengan abu panas untuk beberapa lama,maksudny agar mikroba dalam kaldu mati. kemudian gelas di biarkan dalam suhu kamar, dala beberapa hari kemudian muncul kembali. ia menyimpulkan bahwa mikroba tersebut muncul dari media.
      Dengan di kembangkannya mikroskopoleh A.V Leeuwenhok,yang membuktikan bahwa dalam setetes air rendaman jeramipun banyak terkandung mikroba, memperkuat teori Abiogenesis.

2. Biogenesis
    Fransecco Reddy (1627-1697) membantah teeori Generatio Spontanea, Redi melakukan eksperimen dengan memasukan sepotong daging kepada gelas bermulut lebar,
kel.1: gelas di tutup dengan kertas
kel 2 : gelas di tutup dengan kassa
kel 3 : gelas d biarkan terbuka

 setelah beberapa hari kemudian ternyata :
kel 1 : tidak ada lalat atau belatung
kel 2 : di temukan beberapa ekor lalat pada kasa penutup nya
kel 3 : daging pada gelas ini membusuk dan banyak lalat dan belatung

 Berdasarkan hasil percobaan tesebut Reddy berpendapat bahwa lalat tidak terbentuk dari daging yang  membusuk, tetapi dari telur lalat yang di tinggalkannya .
         Lazarro Spalanzani (1729-1799) meragukan percobaan Nedheel, menurut pendapatnya sumbat gabus tidak akan sepenuhnya masuk dan dengan hanya memanaskan gelas dalam panas tidak akan membunuh mikroba, maka ia pun mencoba percobaan Nedham. Ia memanaskan gelas labu yang berisi air kaldu dan di tutup rapat dengan jalan melelehkan leher gelas yang sempit, di mana suhu pemanasannya lebih dari abu panas. sebagai pembanding ia pun melakukan percobaan yang sama, tetapi gelas labu nya tidak di beri tutup( dibiarkan terbuka ). hasil percobaan setelah kedua labu tersebut di inginkan dan di biarkan di tempat terbuka beberapa hari, ternyata pada labu yang terbuka terjadi perubahan air menjadi keruh dan berbau tidak  enak, serta banyak mengandung mikroba, sedangkan pendinginan labu yang tertutup rapat , tidak terjadi perubahan airnya tetap jernih dan tidak mengandung mikroba. tetapi bila tetap di biarkan  lebih lama juga mengandung mkroba.
      Spallanzani menyimpulkan bahwa timbulnya kehidupan hanya jika telah ada suatu bentuk kehidupan sebelumnya jadi mikroorganisme tersebut telah ada dan tersebar di udara

Lois Pasteur (1822-1895) , brusaha menyempurnakan usaha Spallanzani. Dia menggunakan labu yang tertutup rapat-rapat dengan gabus kemudian di tembus dengan pipa berbentuk huruf S kemudian di panaskan (diseterilkan ) agar seluruh mikroorganisme mati.Pengunaan pipa huruf S agar udara bebas tetap masuk ke dalam labu tetapi mikroba terhalang. Hasil percobaan menunjukan bahwa labu setelah di biarkan beberapa hari, ternyata air kaldu tetap jernih dan tidak ada mikroba. Labu tadi kemudian di miringkan sampai ujung pipa, setelah dibiarkan beberapa waktu, ternyata air kaldu menjadi busuk, karena mikroorganisme di udara masuk ke air kaldu. Berdasarkan hasil percobaan itu maka tumbanglah teori Abiogenesis dan muncul teori Biogenesis yang menyatakan bahwa
'' Omne vivum ex ovo, omne ovum ex viva dan omne vivum ex vivo''
yang berarti bahwa ''setiap mahluk hidup berasal dari telur setiap bertelur berasal dari mahluk hidup dan setiap mahluk hidup bersal dari mahluk hidup juga''.

3. Evolusi kimia
        Lois Pasteur walau pun telah berhasil mengungkapkan teori Biogenesis, tetapi ia belum berhasil menjelaskan kapan dan bagaimana terbentuknya kehidupan yang pertama kali.
         Disebut juga teori alam yang mengatakan asal kehidupan memang dari benda mati  tetapi hanya terjadi pada suatu kurun zaman dulu. Setelah itu tidak terjadi lagi tercipta mahluk di bumi, sehingga setiap mahluk kemudian bersel dari mahluk juga. Jadi di butuhkan suatu kurun  waktu untuk proses pembentukan bahan an organisme di alam menjadi bahan organis dan kemudian berevolusi jadi mahluk sederhana.
        Harol urey ( 1893) berpendapat bahwa suatu saat  atmosfer bumi kaya akan molekul-molekul gas yang  merupakan unsur-unsur penting dalam tubuh mahluk hidup. molekul itu adalah
- Amoniak (NH3)
- Uap air (H2O)
- Hidrogen (H2)

      Selama berjuta-juta tahun zat ini berkembang menjadi berbagai jenis organisme yang lebih kompleks.
      Staley miller (1955) murid urey berhasil membuat model alat yang dapat di gunakan untuk membuktikan hipotesis urey. alat ini terdiri dari gelas labu berisi air mendidih, gelas labu lain berisi gas H2,NH3 dan CH3 Elektron untuk membuat loncatan listrik untuk meniru kilat dan petir, pengembun uap air dan penampungan uap air dan bereaksi dengan gas, kemudian turun melewati elektroda turun ke pengembunan. Air yang  terjadi di tampung di analisa dengan kertas krometgrafi. Diketahui air mengandung asam amino gula dan aldehida.
      Asam amino merupakan komponen dasar protein  yang merupakan zat penting untuk membentuk proto plasma yaitu sub tansi komponen dasar kehidupan.






















;

 

0 komentar: